Krisdayanti perkenalkan Aplikasi Telemedicine yang menjadi salah satu solusi kesehatan bagi masyarakat melalui cara konsultasi Online.
Kota Batu | Telemedicine adalah konsultasi secara online di definisikan oleh American Academy of Family Physicians sebagai praktik penggunaan teknologi untuk memberikan pelayanan kesehatan dengan cara jarak jauh.
Seorang dokter di suatu tempat menggunakan teknologi komunikasi untuk melayani pasien yang berada di tempat yang berbeda.Krisdayanti merasa sangat senang bisa berbagi dan bermanfaat bagi masyrakat.
” Kami hadir di sini dalam rangka mensosialisasikan program Telemedicine dari kementrian kesehatan, Saya sangat senang sebab banyak antusiasme dari warga masyarakat yang hadir di sini dan saya juga senang sekali bisa bermanfaat bagi banyak orang banyak”. Ungkap KD Sapaan akrabnya.
Menurut WHO, praktik telemedicine di bedakan menjadi dua, yakni asinkronis dan sinkronis. Perbedaan keduanya terletak pada pengiriman data terkait yang diperlukan dalam konsultasi online. Kalau telemedicine asinkronis, data pasien bisa dikirim lewat email kepada dokter. Lalu dokter mempelajari data itu untuk kemudian menyampaikan hasil daripada diagnosis kepada pasien yang berkonsultasi.
Sedangkan telemedicine sinkroinis dilakukan dengan cara interaktif secara langsung, misalnya lewat video call. Jadi baik dokter maupun pasien dapat berinteraksi secara langsung untuk konsultasi. Meski demikian, data pasien dapat lebih dulu dikirim ke dokter untuk dijadikan dasar diagnosis yang melengkapi konsultasi online.
Lebih lanjut Krisdayanti mejelaskan bahwa di masa sekarang ini hampir semua masyarakat menggunakan Handphone.
” Gadget saat ini telah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian besar masyarakat kita, jadi sudah saatnya bagi kementrian kesehatan melakukan terobosan yang inovatif melalui peluncuran program kesehatan secara online kepada masyarakat yang dapat di akses kapanpun dan dalam kondisi apapun”. Jelas KD Diva pop asli Ngaglik Batu.
“Bahkan makanan yang saat ini di peruntukan bagi tamu undangan yang hadir harus memenuhi standar kebutuhan gizi bagi masyarakat yaitu empat sehat lima sempurna, agar kita semua senantiasa menjadi sehat jasmani dan rohani”. Pungkas KD Sapaan akrabnya.
Dari penjelasan tersebut tujuan telemedicine tidak terbatas pada layanan konsultasi. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan telemedicine diantaranya pengiriman data pasien yang bertempat tinggal jauh dari rumah sakit untuk dilakukan diagnosis secara cepat dan tepat.
Seperti radiologi dan pemeriksaan jantung. Telemedicine juga bisa dilakukan antar-fasilitas kesehatan untuk pertukaran data pasien di seluruh Indonesia. Dengan demikian, pasien tetap dapat memperoleh manfaat pemeriksaan kesehatan dari dokter meski jauh dari fasilitas medis.
(Ags)